Apple: RAM 8GB di MacBook Pro M3 Setara 16GB di Windows PC

Nov 10, 2023

Sampai saat ini Apple masih mempertahankan opsi RAM 8GB di deretan MacBook buatannya. Padahal, laptop Windows di kelas harga tersebut (atau bahkan yang lebih murah) setidaknya sudah menggunakan RAM 16GB.

Bahkan di MacBook Pro varian terbaru dengan chip M3, Apple masih menggunakan RAM 8GB. Namun mereka mengklaim pengaturan efisiensi yang ada di macOS sangat bagus sehingga tak membutuhkan RAM yang besar.

VP of Worldwide Product Marketing Apple Bob Borcher bahkan sesumbar kalau RAM 8GB di MacBook Pro terbaru ini punya performa setara dengan RAM 16GB di sistem lain. Komentar tersebut dilontarkan Borcher saat bercakap dengan kreator Lin Yi di YouTube.

Dalam pernyataannya itu, Borcher menyebut pengguna Apple tak perlu khawatir dengan kapasitas RAM di MacBook Pro terbaru itu untuk keperluan kelas berat, karena Apple bisa mengatur penggunaan RAM lebih efisien dibanding produk Windows.

Tentu saja Borcher tak menjelaskan lebih lanjut pernyataannya itu, apalagi memperlihatkan angka hasil benchmark dan sejenisnya. Ia hanya meminta konsumen melihat lebih dalam ketimbang sekadar spesifikasi sistem.

Mungkin salah satu fitur yang membuat Borcher bisa sesumbar adalah Dynamic Caching yang ada di M3. Dengan fitur ini, GPU yang ada di M3 hanya akan menggunakan RAM sebagai VRAM sesuai dengan kebutuhannya dan terus berubah secara real time.

Dynamic Caching didesain untuk meningkatkan utilisasi GPU, terutama untuk meningkatkan kemampuan bermain game ataupun saat me-render video. Fitur ini juga membantu performa hardware accelerated ray tracing, yang muncul perdana di M3, demikian dikutip ITT dari Techspot.

Oh ya, RAM yang dipakai di MacBook Pro terbaru ini juga berjenis unified memory, di mana chip memorinya langsung terintegrasi di dalam system on a chip, bukan terpasang di motherboard seperti laptop atau desktop PC pada umumnya. Alhasil bandwidth dan latensi RAM ini menjadi jauh lebih besar dibanding RAM biasa.