Beredar Video Kegiatan Mahasiswa di Bogor Disebut Perploncoan, Ini Penjelasan Polisi dan Kampus

Nov 10, 2023

Media sosial X diramaikan dengan video yang menunjukkan beberapa mahasiswa disebut menjadi korban perploncoan.

Peristiwa tersebut diketahui warganet setelah diunggah akun @Heraloebsss pada Rabu (08/11/2023).

Dalam video yang beredar, peristiwa yang didgua perploncoan disebut terjadi di Balai Diklat LHK Rumpin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada 20-22 Oktober 2023.

Beberapa orang yang diduga mahasiswa peserta tampak melakukan aksi jongkok-berdiri sambil menyanyikan yel-yel di depan kubangan lumpur.

Secara bersama-sama, mereka kemudian melompat ke kubangan sampai sekujur tubuh dilumuri lumpur.

Beberapa orang berpakaian hitam di lokasi yang diduga panitia hanya melihat aksi mereka.

"Telah terjadi dugaan praktek kekerasan fisik dan aksi perpeloncoan terhadap mahasiswa," tulis pengunggah.

Hingga Jum'at (10/11/2023), video tersebut sudah ditayangkan sebanyak 1,4 juta kali.